RENUNGAN 1 : "Hari Ini Adalah Milikmu"

Ya, hari ini adalah milikmu. Jika tiba waktu pagi, janganlah engkau menunggu petang datang. Hari ini adalah hari yang sebenarnya engkau hirup udara, membuka mata dan hidup. Hidupmu bukanlah hari kemarin, yang telah membawa kenangan baik atau kenangan buruk. kehidupanmu juga buka hari esok yang belum tentu engkau menjumpainya. Hari ini adalah hari yang telah dinaungi oleh sinar matahari dan engkau mendapati waktu siangnya adalah harimu yang sebenarnya. Umurmu hanya satu hari. Maka tanamkanlah di dalam hatimu sebuah kehidupan yang nyata pada hari ini. Seakan-akan dirimu dilahirkan pada hari ini dan mati pada hari ini pula.

Jangan engkau tenggelam dalam mengingat masa lalu. Jangan merenungkan keindahan hidup yang pernah kau jalani. Atau, jangan engkau menyesali hidup yang pernah kau rasakan. Jangan pula engkau terlena pada harapan-harapan dan praduka massa depan. Hentikan angan-anganmu. Jangan pula engkau merasa cemas dan takut menghadapi hari esok. Pikirkan saja hari ini. Hari ini adalah hidupmu.

PENELITIAN PENDIDIKAN

A. Pengertian

    Penelitian pendidikan menurut Arikunto (2003) adalah upaya memahami permasalahan yang dialami dalam bidang pendidikan baik pendidikan formal maupun nonformal serta masalah yang bertautan dengan mencari bukti yang muncul dan dilakukan dengan menempuh langkah tertentu  yang bersifat ilmiah, sistematis, dan logis sehingga ditemukan jawaban atau pemecahan terhadap permasalahan.

B. Tujuan dan Manfaat
  
    Menurut Ibnu (2003), tujuan penelitian pendidikan adalah:
1. Menemukan fakta baru dan mencari fakta lama tentang pendidikan
2. Mengadakan analisis tentang urutan, interelasi, dan penjelasan tentang fakta yang muncul dalam kerangka teoretis    yang berhubungan dengan penelitian.

Motivasi dan Tujuan Penelitian

Untuk memahami hakikat penelitian, kiranya terlebih dahulu kita harus memahami motivasi peneliti dalam melakukan penelitian. Setiap peneliti tentu memiliki tujuan dan motivasi berbeda-beda, bahkan profesi peneliti menentukan pula perbedaannya. Seorang konsultan, mahasiswa, dosen, praktisi bisnis, atau guru tentu mempunyai perbedaan motivasi dan tujuan dalam melakukan penelitian. Walaupun demikian, pada dasarnya setiap peneliti memiliki motivasi dan tujuan yang sama, yaitu ingin memecahkan masalah dan memuaskan rasa ingin tahu dari setiap fenomena yang dihadapi.

Ketika berhaadapan dengan fenomena yang menarik perhatiannya, manusia akan berusaha mencari fakta untuk menjelaskan fenomena tersebut. Setumpuk pertanyaan yang muncul di benak tentu akan mendorongnya mencari jawaban dengan mengumpulkan sejumlah fakta. Kumpulan fakta disebut data dan akan dianalisis dengan teknik tertentu sehingga dia dapat menarik kesimpulan. Kesimpulan itulah yang diharapkan mampu memberikan penjelasan fenomena. Jadi, hakikat penelitian dapat dijelaskan sebagai berikut: melakukan pengamatan terhadap fakta (fenomena), melakukan identifikasi masalah, serta berusaha mengumpulkan data baik melalui kajian teoritis dengan mengkaji literatur maupun melalui  kajian empiris dengan melakukan pengamatan di lapangan untuk menjawab permasalahan tersebut.

PENGERTIAN PENELITIAN

Penelitian hakikatnya merupakan kegiatan ilmiah untuk memperoleh pengetahuan yang benar tentang suatu masalah. Pengetahuan yang diperoleh berupa fakta-fakta, konsep, generalisasi, dan teori yang memungkinkan manusia dapat memahami fenomena dan memecahkan masalah yang dihadapi. Masalah yang akan dijawab melalui penelitian disebut masalah penelitian. Masalah penelitian bisa disebabkan banyak hal.  Masalah muncul karena manusia mengalami kesulitan dalam hidup, yaitu adanya ketidaksesuaian atau kesenjangan antara yang diharapkan dengan kenyataan yang aktual. Sebagai contoh, seorang mahasiswa yang tinggal di tempat kos setiap bulan harus mengelola keuangannya serta menghadapi banyak kebutuhan, sementara jumlah dana yang dimiliki relatif terbatas. Permasalahannya adalah cara mengelola keuangan dengan baik agar semua kebutuhan dapat terpenuhi dengan dana terbatas. Contoh lain adalah manajer pemasaran di suatu perusahaan setiap tahun selalu berhadapan dengan target penjualan yang harus dicapai. Tidak selamanya target yang ditetapkan pada kenyataannya dapat dicapai. Dia harus pandai mengelola perusahaannya agar target yang ditetapkan tercapai. Begitu pula dalam dunia pendidikan. Seorang guru pasti menginginkan siswanya dapat lulus seratus persen dalam ujian nasional. Namun sering harapan tidak menjadi kenyataan. Permasalahan dalam penelitian bisa pula bersumber dari rasa ingin tahu sebagai sifat alami setiap manusia. Misalnya, seorang mahasiswa menemukan jurnal hasil penelitian yang dilakukan di negara maju. Dia ingin menguji jika hasil penelitian sama atau berbeda jika dilakukan di negara miskin atau negara berkembang. Begitu juga dalam dunia bisnis.