Rencana Yang Baik Untuk Kita

Segala sesuatu yang kita lakukan pasti kebanyakan telah kita rencakan terlebih dahulu. Namun terkadang meskipun telah terencana masih saja ada hal-hal yang tidak kita duga dalam rencana itu, itu lah yang kita kenal dengan rencana Allah. Sebelum kita membuat suatu rencana, Allah telah lebih dulu menuliskan rencana-Nya untuk kita. Bahkan kita belum lahir pun Allah telah memiliki rencana tentang kita mulai hidup sampai mati dan sampai dihidupkan lagi nanti.

Rencana yang kita siapkan boleh jadi bisa kita batalkan, namun rencana Allah pasti terjadi karena Allah Maha Menepati Janji. Oleh sebab itu banyak yang bertanya, Bagaimana ketika kita berencana ingin sukses misalnya dengan bisnis, namun ternyata rencana Allah adalah sebaliknya? Apakah kita hanya menerima rencana Allah itu dan pasrah dengan rencana Allah terhadap kita?


Jawabannya adalah kita tidak pernah tahu apa rencana Allah dan kita juga tidak ada cara untuk mengetahuinya. Yang bisa kita lakukan adalah tetap jalankan rencana kita di jalan Allah (yang diridhai oleh Allah) dan ikuti dengan berdo'a kepada Allah. Semoga rencana kita ini diridhai oleh-Nya dan semoga rencana yang dimiliki Allah terhadap kita sama dengan apa yang kita rencanakan. Jika kita berdo'a pasti dikabulkan oleh Allah.

Selain berdo'a kita juga memerlukan niat yang kuat untuk tetap bisa fokus menjalankan rencana yang telah dibuat. Karena niat adalah pembentuk kekuatan keyakinan kita terhadap keberhasilan dari rencana yang kita jalankan. Jika kita tidak mempunyai niat maka rencana yang kita lakukan tidak lah semaksimal yang kita harapkan.

Dalam menjalankan rencana juga kita harus memiliki rasa kesabaran, sebab tidak semua rencana itu berjalan dengan mulus. Pasti ada sedikit banyaknya akan kita dapati rintangan yang memancing emosi dan ego kita yang pada akhirnya dapat mempengaruhi kemaksimalan kita dalam menjalankan rencana. Kesabaran memang tidak sama antara satu sama lain. Ada yang mudah sabar, ada yang sulit sabar, dan ada juga yang tidak sabar. Kesabaran itu memang harus dilatih agar usaha dalam menjalankan rencana itu bisa kita nikmati. Jika kita sabar apapun masalah yang ada dihadapan kita Insyaallah akan cepat mendapatkan jalan keluarnya.

Jika rencana kita telah berhasil seperti yang kita ingin kan. Janganlah lupa untuk berterimakasih kepada Allah dengan bersyukur kepada-Nya karena rencana kita telah mendapat izin dari-Nya. Berterimakasih juga kepada segala bantuan yang telah menbantu kita dalam menjalankan rencana itu meskipun itu adalah benda mati tetap saja ia telah ikut membantu. Jangan puas sampai disitu, karena orang bilang jika telah berhasil maka berikutnya ia tidak akan berhasil lagi. Untuk menghindari itu, kita pertahankan keberhasilan dari rencana kita dan berdo'alah terus kepada Allah agar keberhasilan ini juga dijaga-Nya untuk kita. Sebab jika kita tidak berdo'a kepada Allah, bisa saja banyak yang mengganggu keberhasilan kita agar kita kembali jatuh kebawah dan harus memulai rencana baru lagi.

"Rabbana aatina fiddunya hasanah wa fil akhirati hasanah." AMiiiIIiiNNN

No comments: